Bupati Banggai Laut Resmikan Gedung Gereja Pos Pelayanan Imanuel di Lokotoy

pexels-photo-831056

Lokotoy, gpibk.org- Bupati Banggai Laut Sofyan Kaepah, S.H dan jajarannya disambut dengan baik oleh jemaat Pos Pelayanan Imanuel Lokotoy, Diawali dengan penggalungan bunga kepada Bupati Banggai Laut dan diiringi tarian Balatindak yang dibawakan oleh anak daerah yang berasal dari Desa Okumel, Kab. Banggai Kepulauan.

Bupati Banggai Laut Sofyan Kaepah, S.H didampingi Pemerintah Kabupaten Banggai Laut, MPH Sinode GPIBK dan MPH Pos Pelayanan Lokotoy meresmikan gedung gereja Pos Pelayanan Imanuel di Lokotoy ditandai dengan penandatangan prasasti dan membuka selubung papan nama Gereja Protestan Indonesia di Banggai Kepulauan Anggota PGI Pos Pelayanan Lokotoy Klasis Banggai Laut.

Ketua Sinode GPIBK Pdt. Anasir Suayong, M.Th dalam sambutannya secara khusus jemaat yang ada di Banggai Laut boleh melaksanakan tugas tanggung jawab untuk membangun gedung gereja sebagai tempat pelaksana ibadah, berdoa, dan belajar firman Tuhan.

Harapan Pdt. Anasir gedung gereja ini bukan sekedar tempat ibadah kita berkumpul tetapi gedung ini harus merupakan sarana tempat inspirasi untuk kita bergumul bersama-sama dalam rangka memajukan perkembangan pembangunan kawasan Kabupaten Banggai Laut.

Dalam sambutan Bupati Banggai Laut Sofyan Kaepah, S.H mengapresiasi kepada Panitia Pembangunan dan kepada seluruh jemaat ini yang telah berpartisipasi, selaku pemerintah daerah ini bukan hal yang biasa tetapi luar biasa.

“selaku pemerintah daerah saya merasa bangga karena ikatan kekeluargaan tidak luntur karena perbedaan” Ucap Bupati Banggai Laut Sofyan Kaepah.

Turut Hadir dalam Kegiatan Bupati Banggai Laut Sofyan Kaepah, S.H, MPH Sinode GPIBK, Ketua DPRD Kab. Banggai Laut, Wakil Bupati Banggai Laut, Sekretaris Daerah Banggai Laut, Staf Ahli, Kemenag Kab. Banggai Laut, Asisten dan Pimpinan Opd, Camat Banggai Utara, Kapolsek Banggai Laut, Danramil 08 Banggai, Ketua FKUB, MPH Pos Pelayanan Lokotoy dan Jemaat GPIBK. (Mon)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Agenda

Peringatan Masuknya Injul di Tanah Banggai

21 Januari 1913 - 21 Januari 2024

 

HUT SINODE GPIBK Ke-24

Tempat : Jemaat Batu Karang Ombuli, Klasis Peling

Waktu : 2-3 Februari 2024

 

MAJELIS PEKERJA HARIAN SINODE GPIBK

Ketua:
Pdt. Anasir Suayong, S.Th, M.Th

Wakil Ketua I: Pdt. Hanok SK Maasi, S.Th

Wakil Ketua II: Pdt. Masye E. Pangkey, S.Th.,M.Th

Sekretaris:
Pdt. Beni Mombilia, S.Th

Wakil Sekretaris: Pdt. Yulis See, M.Th

Bendahara:
Pdt. Bernabas Sooai, S.Th

Wakil Bendahara: Pdt. Estinance Sondek, S.Th

MAJELIS PERTIMBANGAN

Ketua: Haran Pea, SH

Sekretaris: Pdt. Ruben Matade, S.Th

Anggota: Pdt. Efraim Baideng

MAJELIS PENGAWAS PERBENDAHARAAN

Ketua: Ir. Kondrad D Galala, MM

Sekretaris: Pdt. Yorim Yolisan

Anggota: Rasmon Baideng, M.Pd

Statistik
  • Jumlah gereja/jemaat: 131 jemaat
  • Jumlah anggota jemaat: 45.980 jiwa

Peta Lokasi